Skip to main content

Posts

Showing posts from May, 2024

Solusi Factorial

Menarik saat pertama kali mencoba chat dengan AI yang ditawarkan search engine duckduckgo, saat saya menanyakan tentang kode program Java untuk menghitung factorial yang pada awalnya memberikan type data long. Akan tetapi begitu kita gunakan, ia hanya mampu menampung komputasi faktorial sampai 20. Karena kalau kita masukkan 21 akan memberi hasil negatif. Nah kemudian saya coba cari solusi dengan type data yang lain, yaitu BigInteger. Dan ternyata chat AI tersebut memberikan solusi untuk itu. Jadi type data BigInteger memang didesain untuk melakukan komputasi dengan angka yang begitu besar. Dan hal itu keren abis. Setelah itu, saya coba eksplorasi menanyakan problem yang sama untuk bahasa pemrograman yang lain. Ternyata C tidak bisa memberi solusi, akan tetapi solusi itu saya temukan pada bahasa Python (meski ada batasannya juga), C++, C# dan Go. Dan rupanya implementasi BigInteger sudah diterapkan mulai Java versi 1.1. It's a cool thing.